Minahasa Selatan||INDOVIRAL.ID,- TARERAN. Pemerintah desa Rumoong Atas kecamatan Tareran jalankan program ketahanan pangan sebagai mana program pemerintah pusat dalam program ini pemerintah desa Rumoong Atas membagikan bibit jagung(milu) juga bibit cabe(rica).
Hukum tua desa Rumoong Atas Arther Mokalu kepada media ini menyampaikan bahwa proses pembagian bibit cabe dan jagung sesuai dengan permohonan dan permintaan masyarakat disertai dengan mencantumkan lokasi dan luas lahan yang akan di tanami dengan melalui verifikasi dari pemerintah desa kemudian masyarakat menerima bibit tersebut untuk di tanam.
Sebagaimana pantauan media ini sudah ada lahanĀ yang di tanami bibit jagung dan cabe. Pemerintah desa Rumoong Atas juga menyediakan alat bantu siram kepada masyarakat yang membutuhkan untuk proses penyiraman bibit apa bila di butuhkan untuk perawatan proses penanaman bibit jagung dan cabe sampai masa penen.