Panen Hadiah Simpedes BRI Kanca Dumai, Total Hadiah Lebih Rp 600 Juta

Nasional, Terkini684 Dilihat

 

DUMAI, INDOVIRAL.ID— BRI Kantor Cabang (Kanca) Dumai menggelar acara Penarikan Panen Hadiah Simpedes Semester I Tahun 2022, periode 01/9/2022 sampai 28/2/2023, Minggu (14/5/2023) siang, di Atrium Citimall.

Acara dihadiri oleh para hadirin, undangan, dan nasabah yang telah setia menjadi nasabah tabungan Simpedes di BRI.

Dalam sambutannya, Pemimpin Cabang BRI Kota Dumai Pradia Baradi mengatakan, bahwa acara ini merupakan bentuk apresiasi BRI kepada nasabah setia yang telah mempercayakan tabungan mereka di BRI.

“Program ini telah menjadi agenda rutin setiap semester, selama 6 bulan di Wilayah kerja BRI Kanca Dumal,” ujar Pradia.

Total hadiah undian Simpedes yang akan diundi pada acara ini lebih dari Rp 600 juta, jumlah kupon yang beredar sebesar 31.643.614 kupon. Kupon yang diundi adalah nasabah yang memiliki minimal saldo tabungan Rp 100.000 dan setiap saldo kelipatan seratus ribu, akan terhitung 1 kupon. Semakin besar nilai saldo maka semakin banyak kupon si nasabah, maka semakin besar peluang mendapatkan Grand Prize.

Hadiah utama (Grand Prize) berupa 1 unit mobil Honda Mobilio S M/T th 2022 dan 12 unit sepeda motor. Selain itu, terdapat juga 43 unit barang elektronik sebagai hadiah biasa.

Nasabah yang beruntung dapat merasakan kebahagiaan dan manfaat dari hadiah yang mereka dapatkan.

Selain itu, Pradia juga menyampaikan, bahwa pada periode berikutnya, BRI Kantor Cabang Dumal akan menyiapkan 1 unit kendaraan roda empat berupa Toyota New Veloz 1.5 Q CVT sebagai hadiah Grand Prize, untuk diundi pada 14 Oktober 2023.

Terkait dengan simpanan di BRI, Pradia juga mengatakan bahwa sampai dengan bulan April 2023, total simpanan di BRI Kantor Cabang Dumai mencapai Rp 1.667 milyar, khusus Simpedes sampai dengan posisi April 2023 adalah sebesar Rp 653 milyar, dengan jumlah kreditur sebanyak 164.575 nasabah dan kredit yang telah disalurkan sebesar Rp 1.304 milyar, dengan jumlah debitur sebanyak 18.138 nasabah.

“Kami mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada semua pihak, baik secara langsung maupun tidak, yang telah membantu dan mendukung demi suksesnya acara Penarikan Panen Hadiah Simpedes ini. Dan sekali lagi kami himbau kepada seluruh nasabah BRI Kanca Dumal untuk terus meningkatkan saldo tabungan Simpedes agar semakin berpeluang lebih besar untuk mendapatkan hadiah di undian berikutnya,” ujar Pradia.

Pradia juga menyampaikan bahwa pajak undian yang ditetapkan pemerintah adalah sebesar 25% dan sumbangan dana sosial sebesar 10% dari harga barang. Apabila nasabah yang beruntung mendapatkan hadiah kendaraan bermotor, nasabah tinggal melaksanakan pembayaran pajak bea balik nama sesuai ketentuan.

Selain itu, Pradia juga menuturkan terkait dengan perkembangan teknologi simpanan di BRI. BRI telah mengeluarkan produk simpanan Simpedes Bisa, yaitu tabungan dengan 3 fitur utama (transaksi, investasi, dan proteksi) yang dilengkapi dengan fitur e-banking seperti Brimo (BRI Mobile), SMS Banking, Internet Banking, dan Phone Banking.

“Proses pendaftarannya sangat mudah, setoran awal minimal 50.000 dan bebas biaya tabungan,” ujar Pradia.

Untuk mempermudah transaksi para nasabah, BRI juga telah memiliki 1.079 agen Brilink yang terdiri dari 794 Brilink Web dan 285 Brink EDC. Agen Brilink siap melayani transaksi perbankan bagi masyarakat secara real time online menggunakan fitur EDC mini atau BRItama (BRI Mobile) dengan konsep sharing fee.

Selain itu, untuk mempermudah nasabah dalam pengambilan dan penyetoran uang tanpa harus mengantri ke petugas Teller, BRI Dumai memiliki 23 ATM dan 15 CRM.

Dalam acara Penarikan Panen Hadiah Simpedes kali ini, BRI Kantor Cabang Dumai berikan apresiasi kepada nasabah setia yang telah mempercayakan tabungan mereka di BRI.

BRI berharap dapat terus memberikan layanan terbaik bagi para nasabah dan terus berinovasi dalam teknologi perbankan untuk memudahkan transaksi para nasabah.

Setelah dilakukan pengundian dihadapan notaris, kepolisian, Dinas Sosial, nasabah dan undangan lainnya, akhirnya

hadiah Grand prize berupa 1 unit mobil Honda di raih nasabah dari unit Sukajadi atas nama Ruhut Margaretha Tam.

Di acara penarikan undian Simpedes, panitia juga mengundang pelaku UMKM binaan BRI Kanca Dumai. (DPN/AGT)

(ES)