PAMMI DPC KOTA BANJARMASIN AUDENSI DENGAN SEKDA KOTA BANJARMASIN

Terkini189 Dilihat

Indoviral.id
Banjarmasin // Dewan Pimpinan Cabang Persatuan Artis Musik Melayu Dangdut Indonesia (PAMMI) kota Banjarmasin, mengunjungi Kantor Pemko Banjarmasin (Audensi), Senin 28 Nopember 2022.

Dalam kunjungannya yang berjumlah 7 orang pengurus, terdiri dari Ketua, Sekretaris, Bendahara dan anggota PAMMI Kota Banjarmasin diterima dan di sambut dengan baik oleh ikhsan Budiman, SH. MM Sekda Kota Banjarmasin.

Dalam kunjungan tersebut ada beberapa poin yang di sampaikan diantaranya adalah mengenai keberadaan PAMMI itu sendiri dan juga progam PAMMI kedepan yang barang tentu akan banyak menggunakan pasilitas umum. Dalam hal ini PAMMI Kota Banjarmasin meminta arahan – arahan Beliau selaku Sekda Kota Banjamasin.

Kami menyampaikan kepada Sekda Kota Banjarmasin bahwa Keberadaan PAMMI yang selama ini pakum, sekarang sudah bangkit kembali dengan kepengurusan baru dan kami juga melaporkan keberadaan sekretariat baru di jalan Belitung darat no.43 Rt. 28 Banjarmasin Barat. Tutur Muhidin HM selaku Sekretaris PAMMI Kota Banjarmasin.

Poin yang tidak kalah pentingnya kami sampaikan bahwa kami dalam beberapa hari kedepan, akan mengadakan pengukuhan Koordinator bidang- bidang yang ada di kepengurusan PAMMI Kota Banjarmasin dan Alhamdulillah Beliau menyuport meminjamkan tempat untuk acara tersebut di Aula Kayuh Baimbai jalan RE. Martadinata no. 1 Kertak Baru Ilir Banjarmasin Tengah.

DPC Kota Banjarmasin sudah di sah kan SK nya dengan nomor KEP -003/DPD.PAMMI.KALSEL/SK/XI/2022 yang di tanda tangani oleh H.M.Suyanto ketua DPD PAMMI Kalsel dan Hairun Nisa sekretaris DPD PAMMI Kalsel.

Dalam kesempatan ini Sekda Kota Banjarmasin Iksan Budiman, SH. MM memberikan arahan, agar PAMMI kedepannya bisa lebih eksis lagi di bidang seni yang bisa Mengangkat nama baik Banua Khususnya di bidang seni dan budaya, maka dari itu hendaknya PAMMI dalam setiap kegiatan harus berkolaborasi dengan pihak pihak tertentu yang pas dengan kegiatan tersebut. Misalnya dinas pariwisata atau koperasi UMKM. Yang terpenting PAMMI selalu berkoordinasi dengan Pemerintah Kota dalam setiap kegiatan yang positif. Beliau juga mengatakan tentang seniman pencipta lagu supaya setelah di olah lagunya langsung hak ciptanya dipatenkan ke MenKumHam.agar pencipta lagu tidak khawatir lagi dengan lagu ciptaannya. Kalau ada orang yang memakai lagu anda, maka orang itupun akan bayar kepada anda. Royalti pun akan anda dapatkan dari hasil buah karya anda tersebut.

H. Andi Amirudin Ketua DPC PAMMI Kota Banjarmasin mengatakan kepada wartawan bahwa kami sangat senang dan bangga sekali hari ini bisa bertatap langsung atau Audensi dengan Ikhsan Budiman, SH. MM yang mana beliau menyambut baik kedatangan kami dan beliau juga memberikan arahan – arahannya agar PAMMI kedepan dalam menjalankan progamnya bisa berjalan lancar dan sukses dengan selalu berkolaborasi dengan Pemerintah Kota. Baliau adalah sosok Pemimpin yang luar biasa, pokoknya puas kami dengan arahan Beliau.

Penulis : Asikin nor @(Kin)
Editor : admint/red

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *