Bathin Solapan – indoviral.id
Musrenbang ini, rancangan daftar Prioritas usulan kegiatan pembangunan desa Tahun 2025 diusulkan di Kecamatan Bathin Solapan ( Batsol ). Kewenangannya dilaksanakan oleh pemerintah desa.
Pemerintah Kecamatan Bathin Solapan Muhammad Rusydy MR, S.STP, M.Si didampingi Sekretaris Camat Suryati, S.Sos dan Kasi PMD Kecamatan Bathin Solapan Ramona Weka Denata, S.STP menghadiri, membuka secara Resmi Musyawarah Rencana Pembangunan Desa (MUSRENBANGDes) Tahun Anggaran 2025. Bertempat di Aula Kantor Desa Sebangar. Hari Senin (11/09/2023).
Rusydy mengatakan, Musrenbang secara marathon dilaksanakan di 13 Desa di wilayah Kecamatan Bathin Solapan. Mencakup Desa Tambusai Batang Dui, Simpang Padang, Balai Makam, Pematang Obo, Air Kulim, Petani, Buluh Manis, Sebangar, Boncah Mahang, Kesumbo Ampai, Bumbung, Bathin Sobanga, dan Pamesi.
Tujuan Musrenbang yaitu wadah penampungan usulan masyarakat dalam proses perencanaan pembangunan. Mengakomodir usulan kegiatan pembangunan desa
Dihadiri oleh Pj Kepala Desa Sebangar Muhammad Vicky, S.STP, anggota DPRD Dapil 5 Bathin Solapan H. Jasmi, A.Mk. Kadus, BPD, RT/RW, TP-PKK, Kader Posyandu, PDP, PDE, P3MD dan tamu undangan lainnya.
Musrenbang merupakan wadah menampung aspirasi masyarakat. Bapak/ ibu jangan pernah bosan menghadiri, mengusulkan program pembangunan dan pemberdayaan. Ini amanat undang-undang yang harus dilaksanakan dan diselenggarakan, tutupnya. ( simon parlaungan)