Mulkan Kampanye di Sungailiat, Janjikan Kesehatan dan Pendidikan Gratis bagi Warga Bangka

Uncategorized498 Dilihat

Bangka – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bangka, Mulkan-Ramadian, yang dikenal dengan singkatan MAPAN, menggelar kampanye dialogis di Lingkungan Kampung Jawa, Sungailiat, Sabtu (9/11/2024). Dalam acara yang dihadiri ratusan warga dan pendukung tersebut, pasangan MAPAN memaparkan sejumlah program unggulan yang akan diusung untuk Pilkada Bangka periode 2024-2029.

Dalam sambutannya, H. Mulkan, SH. MH., menegaskan komitmennya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Bangka melalui penciptaan lapangan kerja baru yang mengoptimalkan potensi lokal daerah. Ia juga menyoroti pentingnya akses pendidikan dan kesehatan bagi semua warga, dengan berjanji akan menggratiskan biaya BPJS serta sekolah dari jenjang TK hingga SMP jika terpilih. “Kami ingin setiap warga Bangka memiliki akses pendidikan dan kesehatan yang memadai tanpa harus terbebani biaya,” ungkap Mulkan.

Selain akses kesehatan dan pendidikan, pasangan MAPAN berkomitmen memberikan insentif bagi tenaga pendidik dan keagamaan yang kerap kurang mendapat perhatian, seperti guru TK, TPA, marbot, dan imam masjid. “Ini adalah bentuk apresiasi kami terhadap peran mereka dalam masyarakat, dan kami pastikan insentif ini akan berjalan maksimal,” tambahnya.

Mulkan juga menyoroti permasalahan yang ada di lingkungan Pemkab Bangka, khususnya terkait pemotongan gaji honorer dan TPP ASN. Ia berjanji memperbaiki kondisi tersebut untuk memberikan kesejahteraan yang lebih baik bagi pegawai honorer dan ASN.

Tak hanya itu, dalam upaya meningkatkan perekonomian rakyat, Mulkan menawarkan program pinjaman tanpa bunga dan agunan bagi pelaku UMKM. Program ini, menurutnya, sangat diperlukan untuk membantu UMKM Bangka tumbuh dan berkembang lebih mandiri.

Partai Pendukung Bantah Tuduhan ‘Memborong’ Dukungan Politik

Juru Bicara pasangan MAPAN, Mendra Kurniawan A.Md, dalam kesempatan yang sama, menanggapi isu bahwa pasangan ini telah ‘memborong’ seluruh partai politik parlemen. Mendra menegaskan bahwa dukungan yang diberikan oleh sembilan partai parlemen dan satu partai non-parlemen untuk pasangan MAPAN adalah hasil perhitungan matang yang mempertimbangkan visi misi yang disampaikan pasangan calon.

“Kami melihat tak ada pasangan yang lebih mapan dari Mulkan-Ramadian dalam menyampaikan visi misi untuk Bangka. Itulah mengapa partai-partai ini memberikan rekomendasinya kepada pasangan MAPAN,” jelas Mendra.

Di akhir orasi, Mendra mengajak warga untuk memilih pasangan MAPAN pada pemilihan yang akan digelar 27 November mendatang, serta tidak terpengaruh oleh ajakan untuk memilih kolom kosong. Menurutnya, memilih kolom bergambar dengan visi misi jelas adalah pilihan yang bijak demi kemajuan Bangka.