Mandau – indoviral.id
Sekretaris DPD PKS Kabupaten Bengkalis Sanusi SH, MH saat Kampanye dialogis di Kantor DPD Bengkalis jalan Sudirman Duri. Hari Minggu (13/10/2024).
DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Bengkalis bersama Partai Koalisi KBS Bersatu siap memenangkan pasangan Nomor 1 Kasmarni-Bagus Santoso pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis pada Pilkada 2024 mendatang.
Sanusi mengatakan, PKS yang tergabung Partai Koalisi KBS Bersatu akan siap melanjutkan perjuangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Ibu Kasmarni- Bagus Santoso untuk memimpin Kabupaten Bengkalis periode 2024-2029 yang akan datang.
Kasmarni mengucapkan terimakasih kepada Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang telah merekomendasi untuk maju Calon Bupati Bengkalis untuk periode 2024-2029.
Kasmarni menyampaikan bahwa PKS sudah resmi mendukung pasangan Kasmarni- Bagus Santoso. Hari ini kita bersatu mari kita sampaikan 5 program unggulan dan 9 program strategis. Untuk beberapa program yang sudah dirasakan masyarakat mari kita sampaikan kemasyarakat. Jangan sampaikan janji yang kita tidak bisa kita tepati.
Hari ini kita sudah berusaha, kita sama-sama berkomitmen dengan Partai Koalisi KBS Bersatu. Sama-sama berjuang untuk memenangkan Pilkada Bengkalis pada 27 November 2024 mendatang. Mohon doa restu kepada Pengurus dan seluruh kader PKS yang hadir Kampanye dialogis.
Koalisi KBS Bersatu ini namanya yang kita rangkai bersama Partai Koalisi. InsyaAllah dengan nama KBS Bersatu bisa memenangkan Kasmarni – Bagus Santoso pada Pilkada 2024. Mengajak Kader PKS masing-masing membawa 10 orang untuk memilih nomor urut 1. (simon parlaungan).