H. Adri memanggil Ka.OPD Prioritaskan PembangunanJln kSDN 35 Duri

Nasional, Terkini251 Dilihat

 

Bengkalis – indoviral.id
Ketua Komisi II Dewan Perwakìlan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bengkalis, H Adri segera panggil dan mendesak Kepala (Ka) Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait jalan ke Sekolah Dasar Negeri (SDN) 35 Kelurahan Air Jamban Kecamatan Mandau masih tanah kuning semak belum tersentuh aspal hormix atau semenisasi jalan.

Saya segera panggil dan mendesak, meminta OPD terkait untuk dijadikan prioritas pembangunan jalan tersebut. Insya allah, kita koordinasikan dengan OPD terkait untuk dijadikan prioritas, ucapnya.

Saat konfirmasi awak media via telepon genggamnya, pada Senin (20/2/2023).
H Adri mengatakan, kita minta tolong jalan ke sekolah tersebut mesti dijadikan segala prioritas pembangun.
Jalan ke sekolah tersebut mesti dijadikan prioritas utama pembangunannya.
Ratusan siswa SDN 35 Kecamatan Mandau untuk sampai ke sekolah dengan berjalan kaki melintasi jalan semak dan teras rumah warga.
Kepala Satuan Pendidikan SDN 35 Kecamatan Mandau, Sari Puspa menjelaskan : pihaknya sudah berupaya lewat Ketua Komite Sekolah dan Ketua RT RW lingkungan sekolah agar jalan ke sekolah dibangun.

Ketua RT setempat telah berulang kali tiap tahun memasukkan pengajuan pembangunan jalan ke Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kelurahan tapi hingga saat ini belum terealisasi.
Kami tetap bersyukur anak-anak bisa bersekolah melewati jalan sebelah dan melintas melalui teras halaman rumah warga, untuk bisa ke sekolah, tutupnya.(simon parlaungan)