Camat Parittiga Hadiri Pembagian Bansos di Rumah Aspirasi Media

Terkini920 Dilihat

PARITTIGA – INDOVIRAL,-

Camat Parittiga Adhian Zulhajjany Elpurba bersama beberapa unsur dari Forkopimcam datangi Rumah Aspirasi Media.

Hal ini setelah Ratusan warga berbondong bondong mendatanhi Rumah Aspirasi Media di dusun Bukit Lintang, desa Puput, kecamatan Parittiga, kabupaten Bangka Barat, jumat (28/2/25) pukul 14.20 wib.

Kedatangan ratusan warga itu, tidak lain mengambil paket sembako, dari kegiatan Bakti Sosial (Baksos) yang digelar oleh sejumlah Jurnalis, Pengusaha, TNI dan Polri, di awal menyambut Bulan Suci Ramadhan.

Pembukaan kegiatan dimulai dari titik di kota Pangkalpinang dan penutupan di kecamatan Parittiga, dimana kegiatan berlangsung selama dua hari.

Kegiatan yang dibuka dan ditutup dengan doa bersma itu, dihadiri langsung, Camat Parittiga Adhian Zulhajjany Elpurba, Kapolsek Jebus Kompol Albert D.H. Tampubolon, Danramil Jebus 431-01/ Jebus Lettu Inf Zul Kifli dan Danposbinpotmar Peltu Sutisna yang di wakili.

Tidak hanya pihak Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam), Terlihat Kepala Perwakilan Media Purna Polri Andriyadi dan Pimpinan Redaksi Tintaberitababel.com, La Ode M. Murdani beserta sejumlah Jurnalis yang bergerak sebagai panitia acara baksos itu, terlihat juga sedang melayani ratusan masyarakat yang mulai berdatangan.

Satu persatu masyarakat, terlihat duduk dan menunggu untuk mengambil jatah sembako yang telah disiapkan. Oleh panitia yang mana sebelumnya Kapolsek Jebus Kompol Albert D.H. Tampubolon, bersama Forkopimcam lebih dulu melakukan pendataan jumlah masyarakat yang akan menerima paket sembako tersebut.

Diketahui kerjasama antara Jurnalis dan Forkopimcam ini didukung penuh oleh para pengusaha, Bank Sumsel, TNI dan Polri. Menariknya lagi satu perusahaan diluar pulau Bangka juga ikut berpartisipasi untuk menyukseskan kegiatan tersebut.

Camat Parittiga Adhian Zulhajjany mengapresiasi langkah gebrakan Positif yang di jalani rekan rekan Media terutama yang telah menginisiasi kegiatan Baksos tersebut.

Adhian juga mengucapkan ribuan terimakasih telah memberikan bantuan sembako kepada Masyarakat kurang mampu yang ada di Parittiga.

“Ini merupakan bentuk dukungan serta Sinergitas dari para awak media dan Pemerintah dalam menekan Inflasi serta dapat berdampak pada stabilitas harga sembako di pasar, semoga semua sembako yang telah dibagikan dapat bermanfaat bagi masyarakat kurang mampu sehingga dapat membawa keberkahan dalam menyambut bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah,”kata Adhian.

Kapolsek Jebus Kompol Albert D.H. Tampubolon, kepada awak media mengaku sangat berterima dan mengucapkan syukur atas terlaksananya kegiatan bansos Jurnalis.

Dirinya juga mengaku terkejut saat mendapati telepon dari La Ode Tinta Babel, satu minggu yang lalu dan meminta Forkopimcam untuk mendukung dan mensukseskan acara tersebut.

“Semoga Media Purna Polri, Tinta Babel dan TNI-Polri beserta Pemerintah kecamatan Parit tiga, dalam menyambut bulan suci ramadhan ini dapat terbantukan untuk masyarakat yang membutuhkan. Kami juga mengucapkan terimakasih kepada para mitra yang terlibat yang tidak bisa disebutkan satu persatu yang sudah mengulurkan tangan sehingga kegiatan baksos pembagian sembako ini bisa terlaksana dengan baik.”ungkapnya.

Kepala Perwakilan Media Purna Polri Andriyadi, mengatakan. Kegiatan ini dilakukan dan di koordinasikan oleh Jurnalis secara langsung kepada Forkopimcam.

“Alhamdulilah berkat kekompakan bersama TNI-Polri, Pemerintah kecamatan Parittiga, Pengusaha yang tidak bisa di sebut namanya satu persatu saya atas nama jurnalis mengucapkan terima kasih banyak dan kegiatan ini akan berlangsung terus,”ungkapnya.
Ia juga mengucapkan kepada rekan rekan Media Tintaberitababel.com, Bayangkara Pos, Global Investigasinews.com, Berita.5, TVRI, Tanjuk Babel dan Trend berita.Com yang ikut dalam kegiatan tersebut.

Sementara itu, Pimpinan Redaksi Tintaberitababel.com, La Ode M. Murdani dalam wawancaranya kepada sejumlah media. Bahwa yang kedua kalinya untuk mengucapkan terima kasih kepada para Sponsor yang turut berpartisipasi diantaranya.

  1.  Danlanal Bangka Belitung beserta Jajaran para Danposmat dan Intel Lanal Babel
  2. Anggota TNI AD Korem 045/ Gaya
  3. Kodim Bangka Selatan
  4.  Polsek Jebus
  5. Polsek Belinyu
  6.  Bank Sumsel
  7. PT. Artifex Global Teknik
  8. PT. Bersama Sukses Mandiri (BSM)
  9. Karyawan PT. Timah
  10.  Bolesa
  11.  Mpekmpek Mang Ce,
  12. Galaxi
  13.  Indisky
  14. . Indigo
  15.  Kedai 8 Pangkalpinang.
  16.  Feel Coffee
  17.  Lempa Habang By Adi Cucu Ninek
  18. . Seluruh Pengusaha Timah Di Pulau Bangka.
  19. Lapas Narkotika Pangkalpinang
  20.  AN Serquit Parittiga
  21. Danramil Jebus
  22. Danpos AL Jebus
  23. . Camat Parittga

Lanjut La Ode, bahwa acara serupa akan kembali dilakukan dalam waktu dekat. Ditempat yang berbeda, ia juga mengajak seluruh lapisan masyarakat dan pengusaha TNI-Polri dan Pemerintah melalui Jurnalis

“Insya Allah nanti kalau teman teman saudara kita dari Jurnalis TNI-Polri dan pengusaha ada rezeki. Kami akan melaksanakan kegiatan ini lagi.”tutupnya. (*)